Rabu, 06 Mei 2009

Winong, Kampung

Nama toponim kampung tradisional di Kotagede, yang terletak di sebelah Barat Laut Pasar Gede tepatnya sebelah Timur S. Gajahwong, termasuk dalam wilayah administratif Kelurahan Prenggan. Sebutan Winong, diduga berasal dari pohon Binong (Tetrameles nudiflora), yang merupakan sejenis tanaman kayu-kayuan, yang tingginya bisa mencapai 50 m. Diduga di masa lalu terdapat pohon winong, yang cukup besar, sehingga menjadi penanda bagi tempat ini. Di lokasi ini, sejak akhir tahun 1970-an, kemudian dibangun Perumahan bagi lingkungan Pegawai Negeri Sipil DIY.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar